PAPUA PEGUNUNGAN

Ketum KONI Pusat Buka Eksibisi Kurash

285
×

Ketum KONI Pusat Buka Eksibisi Kurash

Sebarkan artikel ini

JAYAPURA | Eksibisi Kurash Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021 di Papua memulai rangkaian pertandingan pada tanggal 5 sampai dengan 6 Oktober 2021. Diantaranya, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI (Purn.) Marciano Norman berkunjung ke venue penyelenggaraannya, di Auditorium Balatkes, Kota Jayapura.

 

Terdapat 10 nomor pertandingan yang terdiri dari putra dan putri. Provinsi yang mengikuti eksibisi juga berjumlah 10, antara lain Aceh, Jambi, Lampung, Jawa Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Gorontalo, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara dan tuan rumah Papua.

 

“Dalam waktu 4 tahun ini Kurash sudah mengikuti beberapa event internasional,” jelas terang Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Kurash Indonesia (PB.Ferkushi) Mayjen TNI (Purn) Abdul Hafil Fuddin dalam sambutannya.

 

 

Ia menjelaskan bahwa di dalam negeri, baru kali ini dilibatkan dalam multievent. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum KONI Pusat beserta jajarannya yang mengizinkan kita melaksanakan eksibisi,” lanjutnya mengajak seluruh pegiat Kurash membuktikan dengan prestasi.

 

“Walau kita baru, kita bisa memberikan yang terbaik dalam penyelenggaraan ini,” tutupnya.

 

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI (Purn.) Marciano Norman berpesan agar eksibisi dilaksanakan dengan baik agar dapat dipertandingkan pada PON XXI Tahun 2024 di Aceh-Sumatera Utara.

 

“Laksanakan dengan sebaik-baiknya sehingga nanti dari bahan evaluasi yang dilakukan oleh KONI Pusat akan menjadi satu rekomendasi Kurash ini bisa dipertimbangkan dipertandingkan pada PON,” tandasnya.

 

Ketua Umum KONI Pusat berharap Kurash mampu diperhitungkan dan siap mengharumkan Indonesia di kancah internasional. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh peserta eksibisi Kurash turut melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

 

“Anggota provinsi-provinsi, di kabupaten/kota akan berkembang dengan pesat dengan banyaknya anggota yang ikut, berarti memudahkan pengurus besar untuk mencari bakat-bakat yang ada di daerah-daerah itu sendiri,” katanya.

 

Seusai memberikan sambutan, Ketua Umum KONI Pusat membuka pertandingan secara simbolis dengan memukul Tifa. (TIR/TIM)

KLIK DISINI, IKUTI BERITA METROPAPUA DI GOOGLE NEWS
KONTEN DIBAWAH INI TANGGUNG JAWAB MITRA IKLAN
error: Content is protected !!